Skip to content




Pasar

Asia Pasifik

  • Afrika

  • Mesir
  • Afrika
  • (Aljazair, Tunisia, Libya, Maroko, Nigeria, Kenya, Tanzania, Afrika Selatan)

Opsi Pilihan
Teks :
Kriteria Pencarian :
Teritori/Negara :
Kategori Produk/Produk :
Tipe Berita :
My Favorites:

Produsen Indonesia merevisi harga PP dan PE lokal, serta mengoperasikan plant PP kembali

Oleh Tim Editorial ChemOrbis - content@chemorbis.com
  • 05/12/2016 (05:30)
Seorang trader di Indonesia melaporkan bahwa produsen lokal telah memulai pekan ini dengan penurunan harga pada PP sementara tetap mempertahankan harga penawaran PE mereka tidak berubah dari level yang terakhi, kecuali kenaikkan pada harga HDPE film.

Produsen menurunkan harga mereka untuk jenis PP sebesar IDR270,000/ton ($20/ton) dan menaikkan harga untuk HDPE film sekitar IDR 60,000/ton ($4/ton).

Oleh karena itu, harga penawaran dari produsen saat ini berada pada IDR16,890,000/ton ($1243/ton) untuk raffia dan injection, IDR17,470,000/ton ($1285/ton) untuk coating, IDR17,090,000-17,770,000/ton ($1257-1307/ton) untuk film dan IDR17,350,000/ton ($1276/ton) untuk BOPP, FD Jabodetabek, Indonesia, tunai.

Harga PE lokal dari produsen saat ini dilaporkan pada IDR17,010,000/ton ($1251/ton) untuk LLDPE film, IDR18,790,000/ton ($1382/ton) untuk LLDPE injection, IDR15,990,000/ton ($1176/ton) untuk HDPE film dan IDR17,110,000/ton ($1259/ton) untuk HDPE pipe dengan FD Jabodetabek, Indonesia, tunai.

Sementara itu, seorang sumber dari produsen Indonesia melaporkan bahwa mereka telah mengoperasikan kembali plant PP dengan kapasitas 480,000 ton/tahun setelah selama dua pekan tutup untuk maintenance di bulan November. "Untuk bulan Desember, kami tidak memperkirakan kenaikkan pada harga PP dan PE karena pemotongan produksi minyak mengingat permintaan yang tak kunjung meningkat serta suplai yang mulai bergerak ke arah normal seiring dengan beroperasinya kembali plant kami. Setengah dari pengurangan produksi berasal dari non-OPEC, untuk itu kami rasa bahwa biaya bahan baku akan terpengaruh namun tidak akan merefleksikan kenaikkan harga dengan segera," ungkap seorang produsen.
Gratis Trial
Login Anggota